facebook-viewcontent

Gaji Customer Service di Indonesia

Gaji Customer Service – Customer service merupakan salah satu pekerjaan yang dimiliki oleh hampir semua perusahaan. Bukan hanya pada bank atau perusahaan besar, bahkan sebuah toko juga bisa memiliki customer service. Tugas dari pekerjaan ini adalah memberikan pelayanan kepada pelanggan.

Peminat yang ingin bekerja di posisi ini juga cukup banyak. Meskipun ada beberapa orang yang menganggap customer service merupakan pekerjaan dengan tingkat stres tinggi, namun kenyataannya banyak juga yang berminat. Hal ini membuat persaingan semakin kuat dengan seleksi yang lebih ketat.

Jika Anda tertarik menjadi seorang customer service, ada baiknya jika mengetahui terlebih dahulu berapa sih gaji yang akan diterima. Apakah sesuai dengan beban kerja atau tidak.

Artikel yang Wajib dibaca HRD dan Pelamar Kerja CS:

14 Pertanyaan Interview Customer Service dan jawabannya

Sekilas Gaji Customer Service

Berbicara tentang pekerjaan pasti akan berhubungan dengan gaji atau pendapatan yang akan diterima. Besaran gaji biasanya akan disesuaikan dengan beban pekerjaan, jenjang pendidikan, masa kerja, jabatan, dan penilaian lain dari perusahaan sebagai patokan.

Seorang customer service memiliki peranan yang cukup penting bagi perusahaan. Anda adalah pihak yang berhubungan langsung dengan pelanggan dan memberikan pelayanan terbaiknya. Tujuannya adalah adalah agar pelanggan bersedia menggunakan produk yang disediakan oleh perusahaan.

Pada saat konsumen atau pelanggan memutuskan untuk membeli produk tersebut, maka perusahaan akan mendapatkan keuntungan juga. Selain itu tugas customer service bukan hanya memastikan pelanggan membeli produk, namun juga menghandle komplain dan keluhan.

Apabila konsumen merasa tidak puas akan produk, harus ditangani dengan baik agar merasa tidak kecewa lagi. Seorang customer service harus mampu meyakinkan konsumen dan memberikan solusi akan keluhannya tersebut.

Komplain yang tidak tertangani dengan baik, pasti akan membawa kerugian bagi perusahaan. Salah satunya adalah menurunnya tingkat permintaan produk hingga tuntutan dari konsumen. Disinilah tugas customer service sangat dibutuhkan.

Baca juga: 15 Skill Yang Harus Dimiliki Customer Service

Perhitungan Gaji Customer Service

Melihat tugas dan beban kerja customer service tersebut, mungkin akan timbul pertanyaan berapa gaji yang akan didapatkan. Masing-masing perusahaan memiliki standar gaji yang berbeda-beda, namun secara umum penghitungan gaji memiliki dasar berikut ini.

1. Menyesuaikan dengan Kebutuhan Rata-Rata Domisili CS

Dalam menentukan besaran gaji, terutama gaji pokok, perusahaan pada umumnya akan menyesuaikan dengan angka rata-rata kebutuhan. Hal ini bisa disesuaikan dengan upah minimum yang ditetapkan oleh pemerintah.

2. Menyesuaikan dengan Job Description CS

Job description merupakan uraian tugas dan wewenang dari seorang customer service agar dapat mencapai target yang ditetapkan oleh perusahaan. Semakin banyak tugas dan wewenang yang diberikan, maka dapat menjadi pertimbangan untuk mendapatkan gaji yang lebih besar.

3. Bonus

Disamping akan mendapatkan gaji pokok, perusahaan juga memberikan bonus. Tujuannya adalah sebagai penyemangat agar kinerja karyawan menjadi lebih semangat dan produktif. Apa saja yang menjadi pertimbangan dalam pemberian bonus ini.

a. Bonus berdasarkan performa

Tidak dapat dipungkiri bahwa performa akan menjadi penilaian seorang customer service. Apabila performanya memuaskan, maka akan mendapatkan bonus dari perusahaan. Semakin tinggi nilainya, maka akan semakin besar bonus yang didapat.

Penilaian performa ini biasanya meliputi sikap, tanggung jawab, target yang dicapai, serta penilaian lain sesuai ketetapan perusahaan. Bagaimana sikapnya dalam melayani pelanggan, apakah pelanggan merasa puas dengan pelayanannya atau tidak, juga menjadi bahan penilaian.

b. Bonus per closing

Seperti yang telah diketahui bahwa tugas customer service juga melakukan closing agar konsumen membeli produk tersebut. Semakin banyak keberhasilan dalam melakukan closing, semakin banyak juga bonusnya.

Apabila customer service juga diharuskan memenuhi target closing selama waktu tertentu, maka jika target tersebut tercapai bonus yang diberikan juga akan lebih tinggi. Namun ada juga yang closing tanpa target dengan perhitungan bonus yang berbeda.

c. Bonus rating konversi

Bonus ini diberikan berdasarkan hasil rating konfersi yang didapatkan oleh Customer Service. Semakin tinggi angka rating konfersi semakin tinggi pula bonus yang diberikan.

d. Bonus Lainnya

Masing-masing perusahaan memiliki mekanisme dan jenis bonus yang berbeda. Pada perusahaan besar biasanya bonus yang diberikan juga cukup besar. Tentunya hal tersebut adalah kebijakan dari perusahaan yang bersangkutan.

Baca juga: 7 Prinsip Customer Service Untuk Kepuasan Pelanggan

Gaji Customer Service di Indonesia

Berdasarkan riset “Kelly Services Indonesia”, berikut ini adalah gambaran gaji customer service di Indonesia pada tahun 2019 untuk berbagai posisi pekerjaan:

  • Perusahaan perbankan atau bank di Indonesia Rp 5.000.000-Rp 7.000.000
  • Industri dalam bidang logistik Rp 4.500.000 hingga Rp 5.500.000
  • Gaji tetap customer service atau admin OS Rp 500.000-Rp 2.000.000
  • Komisi tiap barang terjual Rp 5.000 sampai Rp 50.000
  • Customer service care staff mulai Rp 3.000.000 sampai Rp 5.000.000

Di beberapa perusahaan, gaji staf customer service biasanya disesuaikan dengan upah minimum di kota / kabupaten setempat. Kemudian akan terus meningkat seiring dengan peningkatan kinerja. Ini biasanya berlaku untuk customer service non-bank.

Banyak orang menginginkan posisi customer service karena biasanya pekerjaan ini adalah langkah awal untuk naik ke jenjang selanjutnya. Walaupun terlihat mudah karena anda hanya bekerja di meja kerja anda, nyatanya pekerjaan ini cukup sulit dan tidak semua orang bisa mengerjakannya.

Baca juga: Cara Merekrut Customer Service yang Berkualitas

Gunakan Jasa Customer Service dari Komerce

Dalam memberdayakan Customer Service di Komerce, Anda hanya perlu menyiapkan gaji pokok sebesar 600 Ribu Rupiah. Jumlah ini disesuaikan dengan standar hidup di daerah yang tak begitu besar. Untuk perhitungan bonus bersifat variabel, dapat dihitung bonus per pcs atau perhitungan lain yang dapat dinegosiasi dengan staff growth kami.

chat pelanggan
Info Klik komerce.id

Posisi customer service menjadi posisi yang banyak diinginkan oleh pelamar pekerjaan. Namun meskipun demikian pekerjaan ini cukup sulit dan tidak semua mampu melakukannya.

Tingkat stres yang dimiliki oleh customer service cukup tinggi, tidak mengherankan jika beberapa perusahaan memberikan gaji dan benefit lainnya yang sesuai dengan tugas dan tanggung jawab pekerjaan ini.

customer service komtim
Nanda

Nanda adalah content specialist di Komerce. Nanda ingin terus berbagi pengalamannya melalui artikel-artikelnya di blog Komerce. Memastikan Anda mendapatkan pengalaman-pengalaman baru tentang dunia customer service dan e-commerce.

Tinggalkan komentar