facebook-viewcontent

Cara Cek Resi SiCepat 2022 (Reg, SiCepat Halu, dan SiCepat Gokil)

komerce.id – Buat kamu yang sering mengirim atau menerima paket, tentu keberadaan resi pengiriman bukan lagi hal baru. Selembar kertas dengan kode ini dibutuhkan untuk melacak proses pengiriman paket. Cara cek resi SiCepat atau ekspedisi lainnya juga cukup mudah.

Pengecekan resi ini bukan hanya dibutuhkan oleh pembeli saja, tetapi juga oleh penjual dan juga kurir. Walaupun terkesan remeh, namun resi mempunyai peran penting. Selembar kertas ini merupakan dokumen yang dibutuhkan guna proses konfirmasi pesanan.

Di dalam resi tidak hanya terdapat kode pengiriman, tetapi juga nama penerima, alamat penerima dan keterangan lainnya. Maka dari itu, sebelum barang benar-benar diterima, resi harus tetap disimpan untuk keperluan pengecekan dan komplain.

Baca juga: 5 Cara Komplain SiCepat 2022 (Pengiriman Terlambat, Rusak, Hilang)

Cara Mendapatkan Nomor Resi SiCepat

Cara Mendapatkan Nomor Resi SiCepat
Nomor Resi SiCepat

Untuk bisa melacak pengiriman, tentu dibutuhkan nomor resi. Bagi orang yang belum akrab dengan cara pengiriman barang lewat ekspedisi, mungkin akan kesulitan menemukan letak kode resi. Di bawah ini adalah panduan buat kamu agar bisa menemukan nomor resi dengan benar:

1. Cek Nota Resi

Saat kamu mengirimkan barang, maka pihak ekspedisi akan memberikan selembar kertas. Kamu dapat menemukan nomor resi di bagian bawah kode bar. Dengan kata lain, nomor ini berada di atas informasi pengiriman.

Biasanya ada keterangan “no resi” yang kemudian diikuti dengan angka-angka. Deretan angka itulah yang dinamakan dengan nomor resi yang dapat digunakan untuk melacak pengiriman.

2. Cek Detail Pesanan

Jika kamu memesan barang via aplikasi belanja, misalnya Shopee, Tokopedia, Lazada, dan semacamnya, maka kamu tidak akan mendapatkan nota berupa selembar kertas. Namun, tidak perlu khawatir sebab kamu tetap bisa mengetahui nomor resi pesananmu.

Coba klik bagian detail pesanan. Selain terdapat informasi tentang pesanan, rincian pengiriman dan lain sebagainya, di fitur tersebut juga terdapat keterangan tentang nomor resi. 

3. Tanya ke Penjual

Walaupun sudah banyak aplikasi jualan daring, namun masih ada pembeli yang lebih memilih untuk berinteraksi langsung dengan penjual. Berbeda dengan saat membeli di aplikasi, maka kamu tidak bisa langsung mendapatkan resi.

Sebab, tentunya, yang mendapatkan resi adalah pihak penjual sebagai pengirim. Tidak semua penjual mau mengirimkan nomor resi. Jika kamu menghadapi penjual yang demikian, maka kamu yang harus aktif meminta nomor resi.

Dengan demikian, kamu bisa melacak sendiri pengiriman paketmu. Selain itu, saat penjual mau mengirimkan nomor resi, artinya barang pesananmu memang sudah dikirim.

Baca juga: Biaya Packing Kayu SiCepat

Cara Lacak Pengiriman Lewat Cek Resi SiCepat

Cara Lacak Pengiriman Lewat Cek Resi SiCepat
Cara Lacak Pengiriman Lewat Cek Resi SiCepat

Setelah mendapatkan nomor resi, maka ini saatnya untuk melacak pengiriman. Ada tiga cara termudah untuk bisa melakukan pelacakan yaitu via aplikasi, situs resmi ekspedisi maupun lewat situs pihak ketiga.

1. Cek Resi Via Aplikasi

Sebelum bisa melakukan pengecekan, kamu harus mengunduh aplikasi Sicepat Ekspress terlebih dahulu. Caranya adalah masuk ke Play Store atau App Store dan ketik nama aplikasi di bar pencarian, jika sudah keluar logo SiCepat, kamu bisa segera mengunduhnya.

  • Buka aplikasi SiCepat dan pilih menu Cek Resi.
  • Ketikkan nomor resi yang sudah didapatkan sebelumnya di kolom yang tersedia.
  • Kemudian klik tombol Cek Resi.
  • Secara otomatis sistem akan menampilkan data mulai dari titik lokasi pemberhentian paket, waktu dan lain-lain.

2. Cek Resi Lewat Website Resmi SiCepat

Kalau kamu tidak ingin mengunduh aplikasi SiCepat di ponsel, kamu masih dapat melakukan cek pengiriman lewat resi dengan menggunakan situs resmi SiCepat. Cara mudah cek pengiriman SiCepat ini bisa diakses lewat ponsel maupun PC, berikut caranya:

  • Masuk ke www.sicepat.com/checkAwb.
  • Masukkan nomor resi di kolom yang tersedia. Keuntungan melakukan cek lewat situs adalah bisa memasukkan lebih dari satu resi dalam sekali pengecekan.
  • Klik pilihan Lacak.
  • Selanjutnya kamu tinggal memilih salah satu pengiriman yang ingin diketahui informasinya. Nantinya, semua data terkait pengiriman tersebut akan muncul otomatis. 

3. Tracking Paket SiCepat Via Website Pihak Ketiga

Terkadang situs resmi bisa saja mengalami gangguan. Jika ini terjadi dan kamu sedang ingin melakukan cek resi SiCepat, maka kamu dapat menggunakan situs dari pihak ketiga, salah satunya adalah cekresi.com.

  • Masuk ke situs cekresi.com.
  • Masukkan nomor resi ke kolom yang tersedia.
  • Pilih menu CEK RESI. Nantinya, website akan menampilkan semua data ekspedisi yang ada. Kamu tinggal memilih SiCepat.
  • Tunggu beberapa saat dan informasi pengiriman akan segera ditampilkan.
  • Jika ingin melakukan pelacakan lainnya, kamu tinggal refresh halaman dan mulai lagi dari awal.

Pertanyaan Terkait Tracking Resi SiCepat

Melakukan pengiriman lewat SiCepat memang mudah, namun ada kalanya terjadi beberapa halangan seperti keterlambatan, hilang, atau kesalahan pengiriman. Di bawah ini adalah beberapa pertanyaan yang kerap timbul dari konsumen SiCepat.

1. Apa yang Harus Dilakukan Jika Nomor Resi Hilang?

Jika kamu berbelanja di marketplace, kamu tinggal melihat di detail pesanan. Tapi jika kamu membeli dari penjual tanpa perantara, kamu bisa meminta nomor kepada penjual. Sedangkan jika kamu penjual, kamu bisa memfoto resi tersebut terlebih dahulu sebagai cadangan. 

2. Apa yang Mempengaruhi Kecepatan Pengiriman?

Ada banyak hal yang mempengaruhi kecepatan pengiriman, bisa jadi karena memang ekspedisi sedang sangat sibuk, misalnya pada saat menjelang hari raya. Bisa juga karena ketidaklengkapan informasi penerima barang.

Selain itu, jenis pengiriman dari layanan ekspedisi yang disediakan juga mempengaruhi. Menggunakan jasa sehari sampai tentu akan berbeda dengan layanan reguler lainnya.


Sebagai penjual atau pembeli, pastinya perlu mengetahui cara cek resi SiCepat atau hal lain yang berkaitan dengan ekspedisi. Pengetahuan dasar ini bisa mengurangi kemungkinan kesalahpahaman yang akan berdampak pada omset. 

Jika satu cara pelacakan belum berhasil, misalnya karena gangguan server atau masalah sinyal, kamu bisa menggunakan cara lain. Kamu bisa menghubungi layanan customer service dari SiCepat guna melakukan konfirmasi.

Hal ini juga berlaku ketika terjadi kerusakan barang atau barang yang hilang selama ekspedisi. Dengan masih memegang nomor resi, maka kamu bisa mengajukan komplain. 

Bayu Kurniawan

SEO Specialist di Komerce, berpengalaman lebih dari 4 tahun dalam SEO dan sangat tertarik pada digital marketing.

Tinggalkan komentar